Saturday, October 20, 2012

LA Lights Concert Virtual World 2012 Konser Musik Masa Depan, Manfaatkan Teknologi Video Mapping dan Augmented Reality


LA Virtual World


Setelah sukses menggebrak tahun lalu, LA Lights Concert dengan tema Virtual World kembali lagi! Bertajuk LA Lights Concert Virtual World 2012, nantinya perhelatan ini akan menyajikan panggung musik berkualitas dengan didukung penggunaan teknologi rekayasa animasi virtual yaitu teknologi yang menggabungkan efek 2D dan 3D dengan atmosfir  realis melalui media digital yang realtime seperti teknologi Video Mapping dan Augmented Reality.

Tercatat sederetan musisi papan atas Indonesia seperti Agnes Monica, Glenn Fredly, Tompi, Judika, Raisa, Vicky Zhu, Bondan Prakoso & Fade2black, hingga band pendatang baru yang sering tampil seperti Last Child dan OMG alias Oh My Girl. Tidak ketinggalan tampil juga jebolan LA Lights Meet the Labels 2011 yaitu Lyric Band dan Josua March yang akan ikut ambil bagian dalamLA Lights Concert Virtual World 2012 yang digadang sebagai bentuk baru dari sebuah perhelatan musik ini.

Maya Shintawati, Brand Manager mengemukakan,”LA Lights LA Lights Concert Virtual World 2012 adalah sebuah konser futuristik yang menghadirkan teknologi video mapping dan augmented reality dan aksi panggung musisi papan atas Tanah Air.  Lagi-lagi dalam konser ini kami mengemas kreatifitas dan aplikasi teknologi menjadi sebuah hiburan yang berkelas, mampu  memanjakan indera penglihatan dan pendengaran para penonton sehingga mereka akan mendapatkan sensasi dan pengalaman menonton konser yang tidak biasa”, tandas Maya.

LA Lights LA Lights Concert Virtual World 2012 akan memberikan sebuah pengalaman langsung kepada para penonton melaluiAugmented Reality, yang memungkinkan para penonton untuk saling berinteraksi serta bersentuhan langsung dengan para musisi di dunia maya namun merasakannya secara kasat mata LA Lights Virtual World sebagai sebuah konser musik yang kreatif dan atraktif sebagai cerminan brand LA Lights yang Berani Enjoy!

Uniknya demi menjaga acara ini semakin seru, LA Lights Concert Virtual World 2012 akan menyajikan berbagai “kejutan” dari video mapping yang menampilkan artis berbeda-beda. Yang pasti artis yang tidak dijadwalkan tampil di kota penyelenggaraan akan tampil secara virtual dalam versi augmented reality di kota yang lain.

“Selain permainan video mapping di atas panggung, tahun ini kami menitikberatkan pada sesi augmented reality yang lebih interaktif ke pengunjung, kita buat augmented reality dengan penonton yang melibatkan para musisi, media interaktif ini akan berada di booth LA Lights selain itu juga akan ada serangkaian games menarik”, tambah Maya.
Sedangkan untuk konsep panggung sendiri dipastikan akan berbeda dengan konser LA Lights yang sudah pernah diselenggarakan. Di sini penonton akan merasakan sendiri sensasi multimedia yang memukau mata dan telinga. Kolaborasi antara multimedia, tata lampu dan tata suara di sini adalah sebuah konsep hiburan yang terintegrasi dan membuat acara ini ditunggu banyak orang.

LA Lights Concert Virtual World 2012 juga menantang para musisi memberikan performa terbaiknya dengan mengaransemen lagu sendiri. Dan semua musisi secara tidak langsung “wajib” membawakan lagu yang familiar di masyarakat dengan aransemen yang berbeda.
Selain menyaksikan pertunjukan Augmented Reality yang sangat memukau mata dan telinga, pengunjung LA Lights Concert Virtual World 2012 juga tidak boleh melewatkan kunjungan ke Virtual Game X Box yang tidak kalah serunya. Pengalaman bermain games di sini tentu saja berbeda dengan yang sudah ada sebelumnya!

Tercatat penyelenggaraan LA Lights Concert Virtual World pada 2011 silam mencatat angka penjualan tiket yang menakjubkan dengan sebanyak 36.500 tiket terjual ludes di 5 kota seperti Jember, Malang, Gorontalo, Palangkaraya, dan Yogyakarta.
Detil untuk kota-kota yang akan dihampiri oleh LA Lights Virtual World 2012 antara lain adalah Banjar (10 Oktober), Purwokerto (13 Oktober), Samarinda (19 Oktober), Yogyakarta (24 Oktober), Malang (31 Oktober), Palangkaraya (4 November), dan Banjarmasin (9 November). Sekadar catatan, untuk venue di luar ruangan atau outdoor kali ini hanya dilaksanakan di Banjar Patroman, Purwokerto dan Palangkaraya saja, sisanya akan berlangsung secara indoor atau dalam ruangan.

Memimpikan sebuah pengalaman virtual yang memanjakan mata dan telinga yang berkesan? Datangi saja LA Lights Virtual World 2012 yang akan menjadi ajang hiburan berkelas alternatif di Indonesia. Di sini kita tidak hanya akan dimanjakan telinga dengan aksi performa yang dashyat tapi juga mata ikut termanjakan dengan aksi spektakuler Augmented Reality yang memukau
Informasi terlengkap dan terkini seputar LA Lights Concert Virtual World 2012 dapat dilihat melalui website www.la-lights.com

No comments:

Post a Comment